Sabtu, 01 Oktober 2016

Sibinuang Kembali Memakan Korban



PARIAMAN – Kereta api Sibinuang dari arah Padang menuju Pariaman kembali memakan korban. Kereta api tersebut menabrak sebuah minibus Toyota Rush berwarna silver dengan nomor polisi BA 1556 BA diperlintasan dekat SMK 2 Pariaman, Desa Kampung Baru, Pariaman Tengah, Kota Pariaman, Minggu (18/9) pukul 18.20 WIB.

Dari informasi yang Buyuang peroleh melalui anggota Satlantas Polres Pariaman , Brigadir Riko SS, sekitar pukul 18.20 WIB berdasarkan saksi-saksi dari warga sekitar TKP menyebutkan bahwa sebuah mobil berwarna silver dari arah perumahan Kampung Baru hendak ke Padang melintasi rel kereta api menuju simpang tiga RSUD Pariaman. Saat melintasi rel, tidak mengetahui adanya kereta api yang dating dari arah Padang menuju stasiun Pariaman.


“Warga sempat bersorak memberi peringatan, namun sopir tidak mendengar dan terus melaju mobil melintasi rel. Tabrakan tidak dapat dihindarkan. Mobil tersebut terseret sekitar tiga meter dan mengalami remuk. Tiga orang korban dalam mobil tersebut segera di evakuasi warga ke RSUD Pariaman,” jelas Riko.

Setelah korban berada di RSUD Pariaman, lanjut Riko, langsung diberi tindakan medis. Namun sayangnya, sopir mobil tersebut, Syamsuir (60) meninggal dunia. Sedangkan istrinya, Netti Asrida (57) mengalami luka berat, dan anak korban Sani (22) mengalami shock dan luka ringan pada kedua kakinya. Korban merupakan warga Siteba Padang.

Sani (22) anak Syamsuir menyampaikan bahwa dia sekeluarga baru menghadiri acara dari rumah kerabat di Kampung Baru dan hendak menuju Padang. Saat melintasi rel kereta api, tiba-tiba kereta api sudah dekat dan langsung menghantam mobil sehingga terseret. “Kejadiannya begitu cepat dan saya tidak tahu persis kejadian yang kami alami. Kereta api tiba-tiba menabrak bagian samping kanan mobil, persis bagian pintu depan, dan kami terseret. Lalu warga dating membawa kami ke rumah sakit,”  jelas Sanidengan terbata-bata. (cby/01)


Kondisi mobil korban yang remuk setelah ditabrak kereta api dari arah Padang menuju stasiun Pariaman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar